Implementasi SIstem Basis Data



PERANCANGAN BASIS DATA

Fase 6 - Implementasi Sistem Database

1.Pengertian Implementasi Sistem Database

Implementasi Sistem Database adalah Mengimplementasikan rancangan fisik database ke dalam
DBMS dengan bahasa DDL dan DML 
Setelah perancangan secara logika dan secara fisik lengkap, kita dapat melaksanakan sistem basis
data. Perintah-perintah dalam DDL (Definition Language )dan DML (Data Manipulation
Language) dari DBMS yang dipilih, dihimpun dan digunakan untuk membuat skema basis data
dan file-file basis data (yang kosong). 

Ada 2 Jenis  Implementasi Sistem Database, antara lain :
1.DDL
       DDL atau Data Definition Language adalah kumpulan perintah SQL yang dapat digunakan untuk membuat dan mengubah struktur dan definisi tipe data dari objek-objek database seperti tabel, index, view, dan lain-lain.
       Contoh DDL : create table, drop table, alter table, create view
2.DML
       DML atau Data Manipulation Language adalah kumpulan perintah SQL yang berhubungan dengan pekerjaan mengolah data di dalam table.
       Contoh DML :
SELECT FROM table_source [WHERE search_condition]
                SSS[GROUP BY group_by_expression]
                [HAVING search_condition]
                [ORDER BY order_expression [ASC | DESC] ]
INSERT INTO … VALUES …
UPDATE … SET … WHERE …
DELETE FROM … WHERE …
  • Sekarang basis data tsb dimuat (disatukan) dengan datanya. Jika data harus dirubah dari sistem komputer sebelumnya, perubahan-perubahan yang rutin mungkin diperlukan untuk format ulang datanya yang kemudian dimasukkan ke basis data yang baru. Transaksi-transaksi basis data sekarang harus dilaksanakan oleh para programmer aplikasi.
  • Spesifikasi secara konseptual diuji dan dihubungkan dengan kode program dengan perintah-perintah dari DML yang telah ditulis dan diuji. Suatu saat transaksi tsb telah siap dan data telah dimasukkan ke dalam basis data, maka fase perancangan dan implementasi telah selesai, dan kemudian fase operasional dari sistem basis data dimulai.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perancangan Database Secara Fisik

Pemilihan DBMS ( Database Management System )

Perancangan Database Secara Konseptual